Showing posts with label Budaya. Show all posts
Showing posts with label Budaya. Show all posts

Ciri khas budaya nasional

Salam hangat pengunjung yang tehormat,
Posting kali ini saya akan membahas Ciri khas budaya nasional yang tentunya patut kita ketahui, yuk mari kita simak...
Tari Pendet
Berasal dari Bali, namun kebudayaan ini merupakan ciri khas dari bangsa Indonesia bagi turis asing yang berkunjung ke Indonesia, tarian pendet sangat menarik.
Pakaian Batik Indonesia 

Batik adalah kerajinan yang memiliki estetika yang tinggi dan telah menjadi bagian dari budaya Indonesia (khususnya Jawa) sejak dulu. Perempuan-perempuan Jawa pada jaman dulu menjadikan batik sebagai sautu keterampilan dan mata pencaharian. sehingga pada masa lalu pekerjaan membatik adalah pekerjaan eksklusif perempuan sampai ditemukannya "Batik Cap" yang memungkinkan masuknya laki-laki ke dalam bidang ini. Ada beberapa pengecualian bagi fenomena ini, yaitu batik pesisir yang memiliki garis maskulin seperti yang bisa dilihat pada corak "Mega Mendung", dimana di beberapa daerah pesisir pekerjaan membatik adalah lazim bagi kaum lelaki.

Peralatan hidup Bangsa Indonesia

Bangsa indonesia terbiasa membajak sawah dengan memakai hewan atau kayu yang sudah dibentuk.

Pakaian adat

Pakaian adat Indonesia memiliki banyak keragaman di masing-masing provinsi dan pulau, dan contoh gambar disamping adalah Pakaian adat Jawa

Ciri Khas Suku Sunda

Salam Hangat pengunjung yang terhormat...
Posting kali ini saya akan membahasa tentang Ciri Khas Suku Sunda.



Pakaian suku sunda

Ciri khas pakaian adat sunda Jawa Barat memiliki corak hampir sama dengan pakaian adat suku di pulau jawa pada umumnya, wanitanya mengenakan kebaya motif polos dipadu dengan sulam sedangkan laki-laki menggunakan jas khas suku








 Rumah suku sunda

Dari segi filosofis, rumah tradisional milik masyarakat Jawa Barat ini ternyata memiliki pemahaman yang sangat mengagumkan. Secara umum, nama suhunan rumah adat orang Sunda ditujukan untuk menghormati alam sekelilingnya. Hampir di setiap bangunan rumah adat Sunda sangat jarang ditemukan paku besi maupun alat bangunan modern lainnya. Untuk penguat antar-tiang digunakan paseuk (dari bambu) atau tali dari ijuk ataupun sabut kelapa, sedangkan bagian atap sebagai penutup rumah menggunakan ijuk, daun kelapa, atau daun rumia. Sangat jarang menggunakan genting. Hal menarik lainnya adalah mengenai material yang digunakan oleh sang rumah itu sendiri. Pemakaian material bilik yang tipis dan lantai panggung dari papan kayu atau palupuh tentu tidak mungkin dipakai untuk tempat perlindungan di komunitas dengan peradaban barbar. Rumah di komunitas orang Sunda bukan sebagai benteng perlindungan dari musuh manusia, tapi semata dari alam berupa hujan, angin, terik matahari dan binatang.





Alat musik suku sunda


Dikenal oleh masyarakat sunda sejak masa kerajaan Sunda, di antaranya sebagai penggugah semangat dalam pertempuran. Fungsi angklung sebagai pemompa semangat rakyat masih terus terasa sampai pada masa penjajahan, itu sebabnya pemerintah Hindia Belanda sempat melarang masyarakat menggunakan angklung, pelarangan itu sempat membuat popularitas angklung menurun dan hanya di mainkan oleh anak- anak pada waktu itu.

Senjata suku sunda
Kujang adalah sebuah senjata unik dari daerah Jawa Barat. Kujang mulai dibuat sekitar abad ke-8 atau ke-9, terbuat dari besi, baja dan bahan pamor, panjangnya sekitar 20 sampai 25 cm dan beratnya sekitar 300 gram.


Sekian dan terima kasih semoga bermanfaat.. :)