Salam hangat pengunjung yang terhormat,
Bioteknologi Nata De Vera/Lidah Buaya
Apakah anda sudah mengetahui apa itu Bioteknologi?
yaitu cabang ilmu yang mempelajari pemanfaatan makhluk hidup (bakteri, fungi, virus, dan lain-lain) maupun produk dari makhluk hidup (enzim, alkohol) dalam proses produksi untuk menghasilkan barang dan jasa.
Percobaan Bioteknologi ini menggunakan tumbuhan Lidah Buaya. Tumbuhan ini memiliki banyak manfaat terutama untuk kesehatan rambut dan menghilangkan jerawat, apakah anda tahu, kalau daging lidah buaya bisa anda jadikan makanan yang enak? mari kita ikuti langkah-langkahnya :
Pembuatan Nata De Vera/Lidah Buaya
Bahan-bahan :
1. 5 buah daun lidah buaya yang besar dan lebar
2. Gula putih 250 gram
3. Susu kental manis yang berwarna putih
4. Air Santan kelapa
5. Daun pandan
Pembuatan :
1. Kupas kulit lidah buaya hingga bersih dan ambil dagingnya yang bening, lalu bersihkan lendirnya hingga hilang (karena lendir itu akan agak terasa pahit jika masih tertempel di daging lidah buaya)
2. Rendam dahulu daging lidah buaya dalam air (sebaiknya air hangat)
3. Kemudian anda panaskan air kira-kira satu liter air hingga mendidih dalam sebuah panci
4. Jika sudah mendidih masukkan daging lidah buaya kedalam air mendidih tersebut
5. Masukkan gula pasir yang telah disiapkan dan aduk hingga larut
6. Masukkan air santan kelapa, dan aduk hingga rata dan agak menjadi kental dan masukkan juga daun pandan.
7. Sambil terus diaduk-aduk santannya, masukkan susu kental sesuai keinginan anda.
8. tunggu beberapa menit, lalu angkat
Penyajian :
Untuk menyajikannya anda bisa memilih tiga cara sesuai selera anda :
1. Dimakan hangat-hangat dalam sebuah mangkuk (rasanya tidak jauh seperti kolak hangat)
2. Nata De Vera dimasukkan dalam sebuah wadah dan dibekukan dalam lemari es (Cara ini seperti kita sedang memakan ice cream, lebih baik anda tambahkan susu lagi lebih banyak)
3. Tunggu hingga dingin, lalu diberi es batu (seperti es campur rasanya)
Nata De Vera siap dihidangkan...
Selesai....
Bioteknologi Nata De Aloe Vera/Lidah Buaya
9 Out Of 10 Based On 10 Ratings. 9 User Reviews.
Artikel yang baru saja Anda baca berkategori PENDIDIKAN /
Teknologi
dengan judul Bioteknologi Nata De Aloe Vera/Lidah Buaya. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://aksesdataseru.blogspot.com/2013/07/bioteknologi-nata-de-aloe-veralidah.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
Alfy Maghfira - Monday, 29 July 2013
Belum ada komentar untuk "Bioteknologi Nata De Aloe Vera/Lidah Buaya"
Post a Comment
Perhatian!
Mohon berilah komentar yang membangun dan positf terhadap posting yang anda baca
Terima Kasih :)